Pages

Senin, 17 Maret 2014

Sejarah Kelembagaan FK UII

DPM-LEM
Setelah tiga tahun, akhirnya melalui SK DPM UII No.8/SK/DPM UII/VII/2005 diputuskan Dewan Presidium Mahasiswa Fakultas Kedokteran telah layak menjadi dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) dan Lembaga Eksekutif Mahasiswa (LEM).

Pada bulan Mei 2005, diadakan PEMILWA FK UII untuk memilih mahasiswa-mahasiswa yang layak menjadi wakil-wakil mahasiswa yang duduk di DPM FK UII. Akhirnya terpilih 9 orang anggota legislatif yaitu: Kiki Widyastuti, Agus Rovikul Anwar, Muhammad Sarwansyah, Harry Purnama Putra, Adrian Taufik, Afina Rahma, Andrianor Rahman, Eka Rosmarini Sariwulan dan Henny Cloridina.

Pada hari Minggu 12 Juni 2005, diadakan Sidang Umum I mahasiswa fakultas Kedokteran yang dihadiri oleh anggota legislatif terpilih dan beberapa elemen perwakilan mahasiswa. Dalam Sidang Umum ini diputuskan beberapa keputusan-keputusan, termasuk diantaranya yang terpenting adalah: menetapkan struktur DPM FK UII dan mengangkat Agus Rovikul Anwar sebagai Delegatoris DPM FK UII untuk menjadi Ketua LEM FK UII.

Pada tangga 13 Juni 2005 diadakan acara pelantikan pengurus DPM FK UII oleh DPM UII dan serah terima jabatan dari Dewan Presidium Mahasiswa kepada DPM FK UII. Selanjutnya pada bulan Juli 2005 diadakan seleksi dan rekrutment fungsionaris LEM FK UII oleh Ketua LEM FK UII. Kemudian mulailah berjalan era kelembagaan di dunia fakultas kedokteran. Sederet nama-nama ketua LEM mulai menuliskan kiprahnya, sebut saja Fajar Prabowo, Andry Markoni(Periode 2010/2011) Ridho Ardi W.,(Periode 2011/2012), Befrie Mahaztra S. (Peiriode 2012/2013), dan Ridwansyah (Periode 2013/2014).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

About

Wadah Penyaluran Inspirasi | Gedung Costa Jalan Kaliurang KM 14 Yogyakarta